Membuat 2 Webserver dengan Apache

January 22, 2017
Web server adalah sebuah software yang memberikan layanan berbasis yang berfungsi menerima permintaan dari HTTP atau HTTPS dari klien seperti Chrome atau Mozilla dan untuk mengirimkan kembali yang hasilnya dalam bentuk beberapa halaman web dan pada umumnya akan berbentuk dokumen HTML. Nah kali ini aya akan membuat tutorial bagaimana membuat web server dengan apache atau bisa disebut juga httpd, disini kita akan membuat 2 webserver jadi siapkan 2 dns, disini dns saya yaitu www.krisno.net dan www.krisno.id jadi sesuaikan saja dengan dns anda, untuk tutorialnya bisa lihat di Konfigurasi 2 DNS CentOS (BIND) . Jika kedua dns sudah bisa berjalan dengan baik, anda bisa melanjutkan membaca postingan ini. Happy reading

Topology


Konfigurasi Server

1. Pertama install terlebih dahulu paket httpd dengan perintah yum install httpd -y

2. Lalu tunggu installasi hingga selesai, jika sudah ada notif Complete! berarti installasi sudah selesai

3. Lalu agar service httpd langsung berjalan ketika direstart gunakan perintah systemctl enable httpd

4. Lalu buat folder untuk meletakan index.html dari kedua dns, dengan perintah
mkdir -p /var/www/krisno.net/public_html
mkdir -p /var/www/krisno.id/public_html

penggunaan -p dimaksudkan agar langsung membuat folder dan subfolder sekaligus

5. Lalu buat user untuk masing-masing domain disini saya buat 2 user untuk krisno.net dan krisno.id

6. Lalu berikan permission untuk masing-masing user dan foldernya, disini agar user tersebut dapat mengatur atau mengedit folder tersebut, tapi disini kita menggunakan akses root jadi kita bisa bebas mengedit kedua folder tersebut, perintahnya
chown -R $krisnonet:$krisnonet /var/www/krisno.net/public_html/
chown -R $krisnonet:$krisnonet /var/www/krisno.id/public_html/

7. Lalu berikan permission untuk folder /var/www/ agar folder tersebut bisa dibaca oleh client perintahnya chmod -R 755 /var/www/

8. Sekarang buat file index.html yaitu file yang akan dijalankan ketika membuka dns melalui browser gunakan perintah nano /var/www/krisno.net/public_html/index.html pertama buat filenya di folder krisno.net terlebih dahulu

9. Untuk scriptnya saya buat sederhana saja seperti dibawah, silahkan edit sesuai keinginan anda, jika sudah jangan lupa di save

10. Sekarang untuk folder krisno.id, untuk menghemat waktu copy saja file index html yang sebelumnya dibuat dengan perintah cp /var/www/krisno.net/public_html/index.html /var/www/krisno.id/public_html/index.html

11. Jika sudah dicopy, edit file tersebut dengan perintah nano /var/www/krisno.id/public_html/index.html

12. Sesuaikan filenya dengan domain krisno.id seperti dibawah

13. Lalu buatlah folder sites-available dan sites-enabled fungsi dari folder sites-available adalah untuk membuat file konfigurasi dari kedua dns sedangkan folder sites-enabled berfungsi untuk memberitahu kepada apache site apa saja yang diaktifkan, perintahnya
mkdir /etc/httpd/sites-available
mkdir /etc/httpd/sites-enabled

14. Lalu edit file httpd.conf

15. Lalu tambahakan script IncludeOptional sites-available/*conf script ini berfungsi untuk memberitahu apache untuk membaca file konfigurasi yang ada difolder sites-available, jika sudah jangan lupa disave

16. Sekarang buat file konfigurasi untuk dns krisno.net gunakan perintah nano /etc/httpd/sites-available/krisno.net.conf

17. Masukan script dibawah, jika sudah jangan lupa disave
keterangan :
ServerName : Untuk memberi nama dari server jika terjadi error pada domain
ServerAlias : Sebutan untuk server
DocumentRoot : Letak file yang akan dijalankan
ErrorLog : Untuk membuat file log jika error
CustomLog : Untuk membuat file log request

18. Lalu buat file konfigurasi untuk krisno.id, untk menghemat waktu kita copy saja file konfigurasi sebelumnya dengan perintah cp /etc/httpd/sites-available/krisno.net.conf /etc/httpd/sites-available/krisno.id.conf

19. Lalu edit file konfigurasi krisno.id

20. Sesuaikan isi scriptnya seperti dibawah

21. Setelah itu kita akan megaktifkan kedua file konfigurasi tersebut ke folder /sites/enabled/ gunakan perintah
ln -s /etc/httpd/sites-available/krisno.net.conf /etc/httpd/sites-enabled/krisno.net.conf
ln -s /etc/httpd/sites-available/krisno.id.conf /etc/httpd/sites-enabled/krisno.id.conf

22. Lalu buat file error.log dan request.log dengan perintah
touch /var/www/krisno.net/error.log
touch /var/www/krisno.id/request.log

Lalu untuk membuat kedua file tersebut bisa diisi lognya gunakan perintah oleh file error_log dan acces_log perintahnya
chcon --reference /var/log/httpd/error_log /var/www/krisno.net/error.log
chcon --reference /var/log/httpd/acces_log /var/www/krisno.net/request.log

23. Lakukan juga untuk dns krisno.id

24. Setelah itu restart httpd agar semua konfigurasi dapat berjalan, gunakan perintah systemctl restart httpd

Verifikasi

25. Setelah itu coba akses dari client melalui browser lalu masukan domain www.krisno.net pada tab url maka akan muncul tulisan yang kita edit di file index.html

26. Tes juga untuk domain www.krisno.id

Sekian tutorial kali ini semoga bermanfaat, jika ingin bertanya silahkan cantumkan dikomentar

Artikel Terkait

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »
Disqus
Tambahkan komentar Anda

No comments