Membuat Image Mikrotik GNS3 di Linux Ubuntu

January 12, 2017
Kali ini saya akan membuat tutorial bagaimana membuat image mikrotik di ubuntu dan memasukannya ke GNS3. Happy reading


1. Sebelumnya anda harus sudah ada file iso mikrotik itu sendiri, lalu letakan file tersebut di folder GNS3 seperti dibawah

2. Lalu buka terminal, dan pindah ke lokasi GNS3 dengan perintah cd GNS3/

3. Lalu kita akan membuat file .img nya dengan perintah qemu-img create -f qcow2 mikrotik.img 64M maka file imgnya akan
keterangan :
qemu-img : Adalah software dari qemu
create : adalah perintah unqetuk membuat
-f : force, maksudnya adalah untuk menegaskan untuk membuat
qcow2 : format hardisk dari qemu
mikrotik.img : nama dan ekstensi dari image yang akan dibuat
64M : ram yang diberikan yaitu 64mb

4. Lalu kita akan menginstall mikrotiknya dengan perintah qemu-system-x86_64 mikrotik.img -cdrom mikrotik-6.33.iso -boot d untuk nama file iso mikrotiknya disesuaikan saja, disini nama file iso saya mikrotik-6.33.iso

5. Lalu akan muncul komponen apa saja yang diinstall tekan a untuk menginstall semua komponennya lalu tekan i untuk memulai installasinya

6. Pada bagian ini tekan n untuk tidak menyimpan konfigurasi sebelumnya

7. tekan y untuk melanjutkan, maka installasi akan berjalan

8. Tunggu hingga ada notif Software installed yang berarti installasi sudah berhasil

9. Lalu kita akan memasukan file imgnya pada GNS3 agar bisa digunakan, caranya dengan buka GNS3 anda bisa dengan perintah gns3 pada terminal, lalu klik edit dan preference

10. Lalu klik tab Qemu VMs lalu klik new pada bagian paling bawah

11. Berikan nama untuk mikrotiknya, disini namanya mikrotikrisno, untuk nama bebas diisi apa, jika sudah klik next

12. Dsini anda bisa mengatur RAM dari mikrotiknya disini saya atur ramnya 64 MB lalu klik next

13. Lalu klik browse untuk memasukan file imgnya

14. Pilih file imgnya yang terdapat pada folder GNS3

15. Lalu klik yes 

16. Klik finish

17. Lalu kita akan mengganti icon dari mikrotiknya dengan icon router, klik edit

18. Lalu pada symbol klik browse

19. Lalu cari icon router dengan mengetikan router pada tab search, lalu pilih iconnya

Lalu setelah selesai ganti simbol, sekarang ke tab Network lalu atur adapternya menjadi 5 ini agar adapter dari mikrotik menjadi 5, lalu pada baris Nmae format ganti angka 0 menjadi port1 ini agar port ethernet dari mikrotik akan dimulai dari angka 1 bukan 0


20. Jika sudah klik apply lalu ok

21. Klik icon all device lalu draglah mikrotiknya yang tadi sudah dimasukan

Setelah itu coba tes urutan ethernet dengan cara klik icon add link lalu klik routernya, maka urutan ethernet dimulai dari 1 sampai 5


22. Lalu klik kanan pada mikrotik dan klik start untuk menghidupkannya

23. Lalu klik console untuk memulai bootingnya, proses disini agak lama

24. Lalu login dengan admin untuk password kosongkan saja

25. Selamat mikrotik sudah berhasil dibuka, Klik n jika ada notif seperti dibawah

28. Lalu coba jalankan perintah interface print maka urutan ethernet akan dimulai dari 1 hingga 5


Sekian tutorial kali ini semoga bermanfaat, jika ada yang ingin ditanyakan silahkan cantumkan di komentar

Artikel Terkait

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »
Disqus
Tambahkan komentar Anda

No comments