Konfigurasi Wireless Point to Point

August 18, 2017

Wireless point to point (P2P) adalah koneksi komunikasi antara dua titik, dimana satu host hanya terhubung dengan satu client. Wireless point to point membutuhkan dua buah router yaitu satu buah AP dan satu Client, kali ini saya akan membuat tutorial konfigurasi dari wireless P2P mikrotik. Happy readning
Topologi

Konfigurasi AP side

1. Karena kita akan membuat koneksi wireless pada mikrotik, maka aktifkan fitur wlannya dengan klik tab wireless lalu pilih pilih interfaces yang ada, lalu aktifkan dengan klik tanda ceklis, jika sudah aktif klik dua kali pada interfaces wlan

2. akan muncul tab baru atur modenya menjadi bridge ini agar hanya satu client saja yang bisa terhubung, lalu atur band menjadi 2GHz-B/G/N, ini adalah protocol wireless yang support dengan semua end device, lalu SSID adalah nama hotspot yang akan terbuat, settingan lainnya biarkan default jika sudah klik apply lalu ok

 3. Lalu berikut ini pengaturan IP address dari router AP side




Konfigurasi Client side

1. Aktifkan juga interfaces wlan seperti sebelumnya, lalu klik dua kali interface wlan, lalu klik scan untuk menscan hotspot yang sebelumnya dibuat

2. Klik start untuk memulai scan, tunggu sebentar maka akan muncul hotspot yanga sebelumnya dibuat, klik lalu pilih connect untuk mulai menghubungkan

3. Jika sudah terhubung atur modenya menjadi station bridge ini untuk menandakan bahwa akan terhubung sebagai client dari mode bridge jika sudah klik apply lalu ok

4. Lalu berikut ini pengaturan ip address dari router client side

5. Lalu coba buka tab wireless lalu ke tab registration maka akan ada router yang terhubung yaitu router AP side, klik dua kali lalu ke tab signal, lalu akan terlihat sinyalnya

Verifikasi

1. Coba ping dari AP side ke client, pastikan reply

2. Untuk membuktikan bahwa point to point hanya bisa terhubung dengan satu client, coba hubungkan smartphone ke hotspot sebelumnya

3. Maka statusnya tidak akan connected melainkan hanya saved

Sampai disini konfigurasi poit to point sudah selesai, namun agar hotspotnya terkoneksi internet, berikut ini konfigurasinya

AP side

1. pertama hubungkan router AP side dengan sumber internet, dan lihat dns dari isp anda masing-masing, disini dns saya 172.18.0.1, tambahkan dns tersebut di IP>DNS>lalu masukan dnsnya, jika sudah klik apply lalu ok

2. Lalu agar IP local terhubung dengan IP internet kita harus mensetting firewall dengan klik IP>Firewall>NAT>lalu klik +, dan pada tab action tambahkan masquerade ini yang membuat IP local bisa terhubung dengan internet melalui ip public

3. Lalu tambahkan gatewaynya juga, dengan klik IP>Routes>klik +, lalu masukan gatewaynya . jika sudah klik ok

Client side

1. Lalu agar IP local terhubung dengan IP internet kita harus mensetting firewall dengan klik IP>Firewall>NAT>lalu klik +, dan pada tab action tambahkan masquerade ini yang membuat IP local bisa terhubung dengan internet melalui ip public

2. Lalu setting dnsnya, jika di client gunakan dns dengan IP AP side, jika sudah klik apply lalu ok

3. Lalu masukan gatewaynya dengan IP address AP side juga, dengan klik IP>Routes>Lalu klik +, lalu masukan gatewaynya

Verifikasi

1. Lalu coba ping ke google.com, pastikan reply

Sekian tutorial kali ini semoga bermanfaat

Artikel Terkait

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »
Disqus
Tambahkan komentar Anda

No comments