Perbedaan Model Keamanan Jaringan Wireless

September 25, 2022


Sistem keamanan jaringan nirkabel atau wirelless lengkap mulai pengertian, jenis, dan menerapkan sistem keamanan jaringan nirkabel.

Saat ini pengamanan sebuah jaringan saat diperlukan. Apalagi untuk jaringan nirkabel atau wirelless harus mempunyai sistem keamanan yang kuat agar tidak mudah ditembus oleh orang yang tidak bertanggung jawab.

Beberapa Model Keamanan Jaringan Wireless

1. Wired Equivalent Privasi (WEP)
WEP (Wired Equivalent Privasi) juga disebut dengan Shared Key Authentication. WEP atau Shared Key Authentication merupakan metode pengamanan dengan menggunakan enkripsi kunci yang dimasukkan ke client maupun ke access point. Kunci atau kata sandi harus cocok dengan kata sandi yang diberikan akses point ke client.

Singkatnya Keamanan WEP atau Shared Key Authentication yaitu Client harus memasukkan kata sandi / password authentication yang telah di tentukan oleh access point untuk dapat terhubung ke jaringan.

WEP menggunakan standart IEEE 802.11b.

2. Wifi Protected Access (WPA)
Wifi Protected Access (WPA) merupakan jenis keamanan untuk melengkapi dari sistem keamanan WEP. WPA mengimplementasikan standart IEEE 802.11i.

Keamanan WPA didesain menggunakan PC yang berfungsi memberikan authetication server yang memberikan kunci pada masing-masing client dari suatu jaringan nirkabel yang menggunakan access point sebagai media sentral komunikasi. WPA menngunakan metode enkripsi algoritma RC4.

Pengamanan jaringan nirkabel menggunakan metode WPA harus memenuhi beberapa kebutuhan berikut :

-Server
Server yaitu komputer yang dituju oleh akses point yang akan memberikan otentikasi kepada client. Perangkat lunak yang bisa digunakan antara lain FreeRADIUS (Remote Authentication Dial in User Protocol), openRADIUS dan lain-lain

-Port
Nomor port yang digunakan adalah 1812.

-Shared Secret
Share Scret adalah kunci yang akan dibagikan ke komputer client secara transparant.

Keamanan WPA pada smartphone android dapat mengenkripsi password wifi sehingga tidak mudah melihat password wifi yang tersimpan.

-Kelebihan metode keamanan WPA :
WPA meningkatkan enkripsi data dengan teknik Temporal Key Integrity (TKIP) dengan menggunakan enkripsi RC4.

-Kelemahan metode keamanan WPA :
Kelemahan metode keamanan WPA yaitu proses enkripsi/dekripsi yang lebih lama dan overhead lebih besar. Jadi proses transmisi data menjadi lebih lambat dibandingkan metode keamanan WEP.

3. Wifi Protected Access 2 (WPA2)
WPA2 adalah protokol keamanan jaringan nirkabel pengganti WPA. WPA2 menggunakan algoritma AES dan CCMP (Counter Cipher Mode with Block Chaining Message Authentication Code Protocol) sebagai pengganti TKIP. Oleh karena itu WPA2 menjadi protokol paling aman dibandingkan WEP dan WPA.

4. Mac Address Filtering
MAC address filtering adalah metode filtering untuk membatasi akses dari MAC address. Semua perangkat jaringan mempunyai alamat mac address.

Cara kerja MAC Filtering yaitu Access point atau Router menseleksi komputer atau perangkat mana sayang yang dapat terhubung ke jaringan. Jadi, tidak semua perangkat dapat terhubung ke jaringan wifi tersebut.

5. Hotspot Login
Hostpot adalah suatu istilah bagi sebuah area dimana orang atau user bisa mengakses jaringan internet (menggunakan PC, laptop atau perangkat lainnya) dengan fitur yang ada Wifi (Wireless Fidelity) sehingga dapat mengakses internet tanpa media kabel dalam jangkauan radius kurang dari beberapa ratus meter, ini  tergantung dari kekuatan frekuensi atau signalnya. 

Akses ini didapat melalui jaringan area lokal nirkabel, Wireless Local Area Network(WLAN) menggunakan router yang terhubung ke penyedia layanan internet, Internet Service Provider (ISP)

TUGAS WLAN

Sekian postingan kali ini semoga bermanfaat

Artikel Terkait

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »
Disqus
Tambahkan komentar Anda

No comments